Minggu, 28 Agustus 2011

Trisakti Soekarno untuk membangun Negara

Dulu, Presiden Soekarno pernah berkata, untuk membangun sebuah negara ada 3 (tiga) pilar yang harus dibangun :

1. Kepribadian dalam kebudayaan.
Setiap warga negara harus memiliki kepribadian yang memahami, menggunakan dan mengembangkan kebudayaan lokal yang ada di masyarakat.
Cth : Menghargai kebudayaan lokal, menggunakan bahan baku dan produk lokal.

2. Berdikari dalam Ekonomi
Adanya konsumsi bahan baku dan produk lokal secara domestik, akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta industri dalam negeri. Dimana kemapanan industri dalam negeri dan kesejahteraan masyarakat menjadi syarat untuk kemapanan ekonomi secara nasional.
Cth : Produk lokal menjadi pemimpin pasar di negeri sendiri.

3. Politik yang Berdaulat
Ekonomi yang sudah berdikari menyebabkan ketergantungan suatu negara terhadap negara lain menjadi sangat kecil, sehingga kepentingan-kepentingan para elit politik hanya bersifat lokal dan menuju satu arah demi kedaulatan dan pembangunan negara.
Cth : Tidak adanya campur tangan asing dalam pengambilan keputusan oleh pemerintah.

Disadur dari Seminar "Pembinaan Pemuda" di Medan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar